Pimpinan Bawaslu Kabupaten Muna Menghadiri Rakor Pendistribusian Logistik
|
Pimpinan Bawaslu Muna, Kordinator Divisi Penindakan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa, Mustar menghadiri Rapat Koordinasi Pendistribusian Logistik Pemilu 2024 di Ruangan Ketua KPU Muna,Kamis 8/2/2024.
Rakor tersebut dalam rangka memastikan proses distribusi logistik mulai dari pengawalan, pengamanan, dan penyimpanannya berjalan dengan baik berdasarkan prinsip pengelolaan logistik (tepat waktu, tepat sasaran, tepat jenis, tepat kualitas, efektif dan efesien).
Rakor ini hadiri juga oleh Polres Muna,Kodim 1416 Muna dan Dinas Perhubungan Kab.Muna
Penulis dan Foto : Aris dan Aji
Editor : Amal Ridar S